Nuansa
Berjalan berdampingan di atas segala perbedaan, terasa tak mudah (memang)... Tetap mampu berdiri sendiri, (namun) terasa rapuh jika berjalan tanpamu... Always a reason behind something... #SahabatSejati

Monday, February 16, 2015

Nyanyian Sepi

Hh..desah napasku panjang, agar beban yang terasa kian berat ini semakin menghujam.
Maafkan..aku, Tuhan. Tak bermaksud untuk tidak bersyukur untuk semua kenikmatan yang telah Kau berikan.
Hari ini, aku telah menemukan kepingan puzzle masa lalu. Kembali.
Yaa..teman-teman kuliahku.
Hanya sedikit terganggu untuk celotehan yang menjadi stereotipe, "ari aku apa atuuh..daa.."
Duuh, aapaann..siih, batinku.
Mereka selalu mengatakan hal yang sama, ketika aku tanyakan kesibukan masing-masing.
Memang sebagian besar mereka memilih sebagai bunda.
Dan mungkin mereka tidak akan pernah merasakan bahwa itu sangat bermakna. Karena mereka belum pernah merasakan kehilangan keluarga.
Kebanyakan orang baru bisa menghargai ketika sudah dihampiri rasa itu. Baru benar-benar menyesal.
Dan, mungkin terpuruk karena baru tahu semua memang bermakna.
Duuh..Tuhan, sembuhkah luka hatiku. Hentikan tangisku yang menyesakkan dada ini.
Aku hanya ingin berarti. Yang memang menginginkanku.
Tangis ini tak kunjung berhenti. Seperti derai hujan di luar kamar.
Terus melarungkan luka. Yang memang tak kunjung sembuh.
Aku tak ingin dikenang sebagai orang jahat.
Aku hanya orang yang (mungkin) menanti kematian di kesendirian.
Hapuskan tangis ini..Tuhan.
Hadirkan kekuatan jiwa.
Luka ini begitu dalam. Bagai jurang yang tak terlihat dasarnya.
Bilur-bilur luka ini begitu menguak lebar. Bertambah lebar, karena memang aku belum mampu bangkit dan tegak.
Jendela yang buram, seburam mataku yang tersaput kabut airmata yang tetap menitik, sambil menguntai barisan kata-kata.
Aira..Aira..igauku, dalam mimpi.
Pun juga tak henti memanggil namanya.
Aku bagai titik kecil yang tak berarti. Dalam kehidupanku dan orang lain.
Cukupkan saja hari ini..Tuhan.
Apakah ini akhirku?
Terhujam oleh rasa sakit yang merobek angan dan mimpi tentang kehidupan yang lebih baik dari hari ini.
.......


No comments:

Post a Comment